Korban Bus Seruduk Avanza di Madium Dirujuk ke RSU Soetomo

(Korban Bus Seruduk Avanza di Madium Dirujuk ke RSU dr Soetomo)- Diwartakan sebelumnya, ketika Bus Sugeng Rahayu menabrak Avanza di Jl. Raya Surabaya-Madiun, tepatnya berada di Desa Pajaran Kec. Saradan Kab. Madiun pada hari Minggu tanggal (18/3/2012). Dalam kecelakaan tersebut menewaskan 3 orang di tempat dan 5 orang mengalami luka berat.

Salah satu korban dari kecalakaan tersebut dirujuk ke RSU dr Soetomo yang sebelumnya sempat di rawat pada RSUD Caruban, namun salah satu korban yang bernama Renata (4,5) sudah diperbolehkan pulang.

Seperti dilansir dari laman detiksurabaya pada hari Senin, 19/3/2012) menurut Trimo, Humas RSUD Caruban mengatakan bahwa “Yang sudah diperbolehkan pulang atas nama anak Renata (4,5)”.

Renata diperbolehkan pulang dikarenakan sudah menjalani perawatan dan mendapatkan 2 kali jahitan di kepala bagian kanannya. Beberapa korban lain yang masih menjalain perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Caruban adalah Liana Vita (34) warga Glagah Lamongan, Dedi Adi Saputro (33) warga Jalan Sedayu Surabaya dan Wijaya (11).

Sehubungan dengan Dedi Adi Saputro yang berdomisili di Surabaya, maka pihak RSUD Caruban merujuknya ke Rumah Sakit dr Soetomo Surabaya, tutur Trimo, Humas RSUD Caruban. Sedangkan 2 korban lainya yang bernama Wijaya dengan luka robek dikepalanya serta Liana dengan luka benjolan dikepalanya masih dirawat di RSUD Carban.

Check Also

Maksud dari Kata Informatif Adalah

Apakah Anda pernah bertanya-tanya apa maksud dari kata informatif? Mungkin Anda sering mendengar kata ini …