(Komposisi, sifat lemak dan minyak) – Lemak dan minyak merupakan sumber energi yang efektif dalam tubuh, lemak jika dikonsumsi dengan bijak dapat menjaga kesehatan tubuh manusia. Lemak dalam tubuh manusia juga memiliki peranan yang penting, dimana lemak membantu tubuh dalam mencukupi kebutuhan energi.
Lemak merupakan bahan padat dalam suhu kamar, lemak ini mempunyai komposisi asam stearat dan asam palminat yang memiliki titik lebur lebih tinggi, lemak ini juga disebut sebagai asam lemak jenuh.
Untuk memperoleh lemak padat (lemak jenuh) diawali dengan penggunaan minyak yaitu “hidrogenasi“, hidrogenasi adalah suatu proses penambahan asam lemak tak jenuh dengan hidrogen, sehingga menghasilkan kejenuhan.
Sifat-sifat penting dalam lemak:
- Pada pemanasan tertentu akan terjadi pencairan secara perlahan
- Jika dipanaskan secara berlebihan, pada awalnya akan mengeluarkan asam yang disusul dengan memijar dan akhirnya terbakar.
- Dengan udara dan air akan terbentuk emulsi, globula lemak akan muncul pada sejumlah air yang besar, seperti yang terjadi pada santan dan susu. Sedangkan droplet air akan timbul pada beberapa lemak misalnya dalam mentega.
- Sebagai bahan pelicin dalam makanan. Ketika makan roti akan lebih mudah ditelan jika diberi olesan lemak.
- Sebagai shortening agent, dimana jika lemak bercampur dengan protein dalam daging akan dapat mengempukkan (melunakkan) daging.