Aman dari Gosip Kantor – Ghiboo

Ghiboo.com – Rekan kerja tukang gosip sejati. Tentu membuat Anda berpikir dua kali untuk mencurahkan isi hati (curhat) kepadanya. Karena takut curhat Anda tersebar ke rekan kerja lainnya.

Namun bila tertutup, takut jadi bahan pembicaraan juga di kantor. Bagaimana cara bebas dari lingkaran gosip, tapi tetap menjaga lingkungan kerja sehat?

Menurut artis senior Ayu Dyah Pasha, juga pengasuh rubrik Good Advice di majalah Good Housekeeping Indonesia, memang tidak nyaman punya rekan kerja seorang penggosip sejati. Tapi tidak perlu risau, meskipun gosip merupakan hal buruk, namun kenyataanya, ada di mana-mana.

Di lingkungan pergaulan, kantor, organisasi, bahkan di keluarga sekalipun. Boleh dibilang gosip adalah bumbu kehidupan pergaulan. Sikap berhati-hati adalah paling tepat saat memilih bahan pembicaraan, terutama yang bersifat pribadi.

Itulah segi positif akibat adanya gosip, semua orang jadi berpikir hati-hati dalam ucapan dan tingkah laku. Bila merasa sikap Anda benar menurut norma kepatutan, janganlah takut digosipkan, biarkan gosip berlalu.

Karena, sambung Diah, pada akhirnya orang-orang akan menilai mana yang benar dan mana yang isapan jempol. Bersikaplah wajar dengan teman Anda, namun tetap berhati-hati. Sumber

Check Also

Menggali Lebih Dalam tentang Dogmatis: Apa Itu dan Bagaimana Ini Memengaruhi Pikiran Manusia?

Dogmatis adalah istilah yang sering digunakan untuk menggambarkan sikap atau keyakinan yang keras kepala dan …