(Ini Dia Games Anyar dari Rovio Hadir di iOS dan Android) – Perusahaan game yang sudah populer dengan serial Angry Birds, Rovio, kini kembali menggebrak dunia games dengan produk terbarunya untuk ikut meramaikan pasar games di perangkat iOS dan Android.
Perusahaan yang berbasis di Finlandia ini tidak lagi merilis episode baru dari burung-burung pemarah, akan tetapi Rovio mencoba mengulang kesuksesannya melalui game berjudul Amazing Alex.
Seperti dikutip dari laman Ubergizmo, Jumat (13 Juli 2012) EVP of Games di Rovio, Petri Jarvilehto mengatakan bahwa “Kami sudah menggunakan waktu untuk memoles game ini, dan kami yakin bahwa kami sudah menciptakan sesuatu yang menyenangkan dan dapat diakses oleh semua umur,”.
Games Amazing Alex nantinya mengajak gamer menelusuri kurang lebih 100 level yang penuh dengan tantangan. Dalam games ini pengguna dimungkinkan untuk membuat level dengan puzzle sesuai idenya sendiri dan saling sharing dengan gamer lainnya.
Aplikasi Game ini sudah bisa didownload pada toko aplikasi bagi mereka yang menggunakan iPhone, iPad, dan Android. Khusus untuk Android, Rovio menyiapkan versi gratis, sedangkan untuk versi berbayar hanya dibanderol seharga US$0,99 (Rp 9.000), dan versi HD seharga US$2,99 (Rp 28 ribu).
Sedangkan untuk pengguna iOS, game ini dihargai dengan nilai yang relatif sama, akan tetapi tidak ada versi gratisnya. Untuk lebih mengetahui lebih jelas tentang keseruan game ini, simak video berikut.