Asus Slimbook X401U untuk Gamers

(Asus Slimbook X401U untuk Gamers) – Anda seorang pecinta games?, kali ini anda boleh merasa senang, pasalnya Asus, vendor komputer asal Taiwan ini tengah merilis komputer jinjing tipis yang dibuat khusus untuk para pecinta games dengan prosesor AMD Dual-Core, Slimbook X401U.

Spesifikasi Asus Slimbook X401U sendiri mengusung teknologi prosesor terakselerasi (APU) yakni penggabungan antara prosesor AMD Dual-Core C-60 dengan kartu grafis AMD Radeon HD 6290 yang dapat meminimalisir konsumsi listrik.

Konsep teknologi prosesor terakselerasi Slimbook X401U ini dimungkinkan untuk meminjam kemampuan prosesor kartu grafis jika sudah dalam keadaan terpakai dengan tujuan untuk mempercepat kerja prosesor utama, disamping itu Asus Slimbook X401U juga dirancang untuk pengguna yang menginginkan produk berharga dengan harga terjangkau dan kemampuan grafis tetap lancar.

Menariknya lagi, gadgets ini memiliki layar 14 inci, memori dua giga bit serta memiliki batterai yang dapat menyala hingga 3-4 jam yang sudah dipadukan dengan teknologi Ice Cool, Harga Asus Slimbook X401XU ini hanya dibanderol seharga Rp 2,99 juta.

Check Also

Menggali Lebih Dalam tentang Dogmatis: Apa Itu dan Bagaimana Ini Memengaruhi Pikiran Manusia?

Dogmatis adalah istilah yang sering digunakan untuk menggambarkan sikap atau keyakinan yang keras kepala dan …