Langit Surabaya Akan Menghitam di HUT TNI 7 Oktober 2014

HUT TNI 2014 – Perayaan Hari Ulang Tahun TNI Akbar.

Dalam acara ini, tak kurang dari 20 ribu prajurit dan ratusan alutsista ikut berpartisipasi dan telah siap di lokasi sejak Jumat (3/10/2014)

Dari detik.com dikabarkan bahwa TNI akan menggelar perayaan HUT ke-69-nya hari ini. Setelah upacara peringatan yang dipimpin oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, TNI akan menggelar demonstrasi kekuatan baik personil maupun alutsistanya.

Pagelaran HUT TNI dilakukan di Markas Komando Armada Timur Dermaga Ujung Surabaya, Jatim, Selasa (7/10/2014) pagi. Sebanyak 20 ribu prajurit dan ratusan alutsista sudah bersiap di lokasi sejak Jumat (3/10/2014).

“7 Oktober langit di atas kita akan hitam karena akan melintas lebih dari 200 pesawat terbang dari AU, AL, dan AD. Kita berbangga karena 200 lebih pesawat terbang, (termasuk) pesawat tempur akan menghiasi langit Surabaya,” ucap SBY di lokasi saat memberikan pengarahan kepada prajurit, Senin (6/10/2014).

Pada perayaan HUT ke-69 inilah SBY menyatakan TNI akan melaporkan kepada rakyat Indonesia apa yang telah dilakukannya selama 10 tahun. Terutama di bawah kepempinan SBY, baik itu penambahan kekuatan maupun moderinisasi alutsista sejak tuntasnya reformasi 15 tahun lalu.

“Insya Allah rakyat akan bangga akan kemajuan TNI. Rakyat ingin tentaranya kuat. Kalau tentaranya kuat, negara kuat. Kalau negara kuat tidak ada satu pun yang boleh mengancam kedaulatan nasional termasuk keutuhan nasional dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote,” tutur Jenderal Purnawirawan TNI AD itu.

Dalam HUT TNI ini, akan ada sekitar 592 alutsista yang akan ditampilkan. Baik dari AD, AL, dan AU di mana 205 alutsista di antaranya adalah pesawat. Selain ditampilkan melalui demonstrasi atau atraksi dari kekuatan pasukan, alutsista akan dipamerkan melalui defile bersama prajurit TNI.

“Di samping main battle tank yang ikut defile besok, akan tampil meski belum datang tahun ini heli serang Apache yg dikenal sebagai tank gunner,” kata SBY.

Selain SBY dan Wapres Boediono, HUT terbesar sepanjang sejarah TNI ini akan dihadiri oleh tokoh-tokoh penting. Di antaranya Presiden dan Wapres Terpilih, Joko Widodo-Jusuf Kalla, Tri Sutrisno, dan para jajaran tinggi pemerintahan. Hatta Rajasa pun disebut akan menghadiri perayaan akbar ini.

Sumber: Detik

Keren bukan? Bagaimana tanggapan Anda?

Berikut ini kumpulan Video HUT TNI dari Youtube:

Check Also

Menggali Lebih Dalam tentang Dogmatis: Apa Itu dan Bagaimana Ini Memengaruhi Pikiran Manusia?

Dogmatis adalah istilah yang sering digunakan untuk menggambarkan sikap atau keyakinan yang keras kepala dan …