Jenis-jenis Termometer Berdasarkan fungsinya. Termometer adalah alat yang di gunakan untuk mengukur temperatur. Termometer banyak sekali jenisnya.
Berikut ini adalah jenis-jenis termometer menurut fungsinya:
-
Termometer klinis disebut juga termometer badan. Termometer ini digunakan untuk mengukur suhu badan pasien.Cairan yang digunakan untuk mengisi termometer klinis adalah air raksa.
-
Termometer dinding disebut juga termomter rentang skala. Termometer ini memggunakan cairan raksa sebagai pengisi.Termometer ini biasanya dipasang di dinding dengan posisi vertical.
-
Termometer maksimum-minimum. Termometer ini digunakan untuk mengukur suhu tertinggi dan suhu terendah di suatu tempat.Termometer ini dapat mengukur suhu maksimum dan minimum sekaligus.
-
Termometer laboratorium. Termometer ini digunakan untuk perlengkapan praktikum di laboratorium.Bentuknya pipa panjang dengan cairan pengisi alkohol yang diberi warna merah.
-
Termometer industri. Termometer industri digunakan untuk kegiatan industri.
-
Termometer ruangan adalah termometer yang digunakan untuk mengukur suhu suatu ruangan.
-
Termometer maksimum-minimum digunakan untuk mengukur suhu tertinggi dan suhu terendah di suatu tempat.