PENGERTIAN CONGKAK

Pengertian congkak adalah sikap atau tindakan yang meninggikan diri sendiri dan menganggap diri sendiri lebih baik / mulia dari orang lain.

Pengertian kata congkak memiliki beberapa padanan kata (kata lain dari congkak), seperti: sombong, pongah dan angkuh. Congkak adalah sifat yang negatif dan tidak patut dicontoh karena orang yang memiliki sifat ini biasanya orang yang selalu melebih-lebihkan diri dan senang merendahkan orang lain.

Pada dasarnya penggunaan kata congkak tidaklah begitu sering dipakai (tidak begitu populer) karena orang-orang lebih cenderung menggunakan kata sombong dan angkuh di dalam kehidupan sehari-hari dan kedua kata tersebut memang memiliki arti kata yang hampir sama dengan kata congkak itu sendiri. Kata congkak biasanya hanya digunakan oleh mereka yang terbiasa dengan ungkapan atau dalam hal ini adalah orangtua mauapun orang dewasa yang benar-benar memahami arti kata tersebut dan mengerti bagaimana cara mengungkapkan.

Contoh sifat congkak :

  • Pamer harta baru.
  • Pamer kekayaan ataupun prestasi secara berlebihan.
  • Merasa dirinya paling benar dan tidak mau jika ada orang lain yang protes ataupun menunjukkan sesuatu hal yang bertentangan dengan pemikirannya.

Penggunaan kata congkak di dalam kalimat hampir selalu identik dengan kemarahan, kekecewaan, kekesalan dan berbagai macam perasaan lainnya yang pada umumnya menggambarkan rasa tidak suka ataupun rasa tidak nyaman. Beberapa contoh kalimat congkak antara lain :

  • Alangkah congkaknya dirimu, hingga kau melupakan kampung halaman dan semua sanak famili yang tinggal di sana yang selalu menunggu kepulanganmu.
  • Berhentilah bersikap congkak seperti itu, bagaimanapun mereka itu adalah teman-teman masa kecilmu yang selalu menghabiskan banyak waktu bersamamu ketika kalian masih tinggal bersama di desa dulu.
  • Laki-laki congkak itu seolah-oleh tak pernah mendapatkan didikan mengenai etika, dia begitu kejam dan berlaku tidak adil pada para pekerjanya yang mengalami kesusahan.
  • Jangan bersikap congkak, meskipun saat ini kau telah sukses dan memiliki banyak harta, namun semua itu hanya kau dapatkan sebagai warisan dari peninggalan orangtuamu saja dan bukan hasil keringatmu sendiri.
  • Wanita congkak dan lelaki yang sombong, sungguh, mereka berdua itu adalah pasangan yang sangat serasi dan tidak pernah ingin kudekati meski hanya sebentar saja.

Check Also

Maksud dari Kata Informatif Adalah

Apakah Anda pernah bertanya-tanya apa maksud dari kata informatif? Mungkin Anda sering mendengar kata ini …