(Contoh-Contoh Format Data pada Komputer) – Data pada komputer memiliki berbagai macam format contohnya gif, png, jpg, xls, doc, pdf dan sebagainya tergantung dari perangkat lunak pengolahnya. Format data tersebut dapat kita konversikan, misalnya dari sebuah dokument Ms. Word dapat kita konversikan menjadi dokument dengan format pdf, atau sebaliknya dengan menggunakan perangkat lunak tertentu.
Mengkonversikan Format Sebuah Dokumen
Untuk melakukan konversi dari sebuah format data ke format yang lain, kita membutuhkan perangkat lunak tertentu.
Misalnya untuk mengkonversi Dokumen dari Ms. Word, Ms. Excel atau Ms. PowerPoint ke dalam format PDF, dibutuhkan perangkat lunak, salah satu yang bisa digunakan adalah Adobe Acrobat Distiller, mengkonversi dari PDF ke format text, misalnya menggunakan OmniPage Pro.
Langkah-langkah melakukan konversi dari Ms. Word atau Ms. Excel ke dalam format PDF. (Ingat Adobe Acrobat Distiller harus sudah terinstal) .
1. Buka dokumen yang akan di konversikan (dalam Ms. Word atau Ms.Excel)
2. Buka menu print (pilih File, Print; atau tekan Ctrl-P).
3. Pada bagian nama/jenis printer pilih: Adobe PDF.
4. Print Dokument
Dokumen yang telah di print (dikonversi ke PDF), dapat dibuka dengan perangkat lunak Adobe Acrobat Reader.
Rangkuman:
– Data komputer memiliki berbagai format
– Format data dapat dikonversikan dengan menggunakan perangkat lunak tertentu.