Bupati Blitar Resmi Membuka Final Lomba Kreativitas Inovasi dan Teknologi (KRENOTEK) Kabupaten Blitar 2019

Blitarkab- Pemerintah Kabupaten Blitar melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) menyelenggarakan pembukaan final Lomba Krenotek (Kreativitas Inovasi dan Teknologi) Kabupaten Blitar di Ruang Perdana, Blitar pada Senin (8/7/2019).

Kepala Bappeda saat menyampaikan laporan panitia

Lomba Krenotek telah disosialisasikan sejak minggu keempat bulan Maret sampai dengan minggu keempat bulan Mei 2019 dengan bidang lomba mencangkup tiga bidang yaitu Inovasi Teknologi bidang Agribisnis, Inovasi Teknologi Bidang Energi dan Lingkungan Hidup, Inovasi Teknologi Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Masing-masing bidang akan memperebutkan juara 1, 2 dan 3 dengan total uang pembinaan 12.5 juta rupiah Rencananya pengumuman pemenang akan resmi diumumkan pada minggu keempat bulan Juli 2019 dengan penyerahan hadiah minggu pertama bulan Agustus 2019 yang jadwalnya disesuaikan dengan panitia #harijadiblitar695.

Para peserta Lomba Krenotek dari kategori umum dan pelajar

Lomba Krenotek tahun 2019 ini adalah kali keempat diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Blitar dengan diikuti oleh dua kategori peserta yaitu pelajar dan umum sebanyak 54 peserta, dengan rincian kategori pelajar sebanyak 36 peserta, kategori umum 18 peserta. Tim juri melibatkan unsur kompeten yaitu dari akademisi, praktisi dan birokrasi dengan jumlah tujuh orang juri.

Bupati Blitar saat memberi sambutan dan pengarahan

Dalam sambutan dan arahannya, Bupati Blitar Drs. Rijanto, MM mengatakan bahwa Lomba Krenotek adalah bentuk kepedulian Pemerintah kepada kreativitas masyarakat dalam memajukan tenologi, juga seiring dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Blitar untuk membangun masyarakat Blitar yang maju dan berdaya saing.

Bupati Blitar juga berpesan untuk tidak melupakan tokoh Blitar yang berpengaruh dalam kemajuan budaya dan inovasi daerah. Selain tokoh nasional seperti Ir. Soekarno, Soekarni, Sudanco Suprijadi, Bupati Blitar juga mengingatkan untuk mengenal tokoh inovasi daerah di bidang perikanan yaitu mbah Moedjair (Mujair) yang berhasil mengubah habitat ikan mujair yang tadinya biasa hidup di air asin menjadi bisa hidup di kolam air tawar sehingga mudah dipelihara sampai sekarang.

“Jangan lihat hadiahnya, tapi pikirkan kreativitas dan inovasinya untuk membangun daerah,” pesan Bupati Blitar di akhir sambutan yang dilanjutkan dengan pembukaan Final Lomba Krenotek 2019.

Check Also

Maksud dari Kata Informatif Adalah

Apakah Anda pernah bertanya-tanya apa maksud dari kata informatif? Mungkin Anda sering mendengar kata ini …