BLITAR-Tim teknis LPSE Kabupaten Blitar mengikuti Sosialisasi Pengelolaan Keamanan Sistem Informasi SPSE (Sistem Pengadaan Secara Elektronik) dan Pelatihan Mikrotik Dasar dari LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Republik Indonesia) di TheTrans Luxury hotel, Bandung, Rabu (21/8/2019).
Sosialisasi menghadirkan dua narasumber yaitu Jonathan Gerhard Tarigan, Kepala Seksi Pengelolaan Sistem Sertifikasi Elektronik dari BSrE (Balai Sertifikasi Elektronik), tentang tanda tangan elektronik untuk keamanan SPSE. Narasumber kedua adalah Dodi Wahyudi, Kepala Seksi Pengembangan Aplikasi SPSE tentang keamanan informasi dalam SPSE.
Sosialiasi diselenggarakan mulai tanggal 21 sampai dengan 23 Agustus dengan tujuan untuk peningkatan kemampuan teknis pengelolaan server aplikasi SPSE bagi personel LPSE. Undangan yang hadir meliputi kementrian, lembaga pemerintahan pemerintah daerah dan instansi lain yang terkait dengan aplikasi SPSE. Setelah sosialisasi selesai dilanjutkan dengan diskusi panel antara narasumber dan para peserta/undangan. Sementara itu untuk pelatihan mikrotik dasar akan dilaksanakan hari ini (22/8/2019) dan Jumat besok (23/8/2019).