Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat dan Alami

Jerawat merupakan masalah kesehatan yang jika dibiarkan dapat merusak wajah. Berdasarkan tingkatannya, jerawat ada yang dikategorikan ringan, sedang, hingga parah. Jerawat ringan biasanya berbentuk bintik maupun komedo, sedangkan jerawat sedang ditandai dengan munculnya benjolan kecil berwarna merah dan terasa lunak, kadang-kadang disertai nanah. Kondisi ini disebut juga jerawat papula dan pustula. Sedangkan jenis jerawat parah memiliki istilah diantaranya jerawat batu, jerawat kistik, dan akne fulminans.

Jenis jerawat yang dapat ditangani di rumah adalah jerawat ringan dan sedang, sedangkan untuk jerawat yang sudah dalam kategori parah sebaiknya ditangani oleh dokter kulit karena berisiko menyebabkan bekas jerawat yang besar.

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat dan Alami adalah dengan cara tidak menekan jerawat, karena tindakan ini bisa menimbulkan bekas jerawat yang bersifat permanen. Selain itu membersihkan area jerawat setiap berolahraga atau berjemur.

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Kulit Jeruk
Kulit jeruk ternyata juga sangat efektif dalam memberikan perawatan terhadap kulit wajah. Selain meredakan jerawat, kulit jeruk ternyata juga dapat memperbaiki penampilan kulit secara keseluruhan. Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam kulit jeruk sangat efektif untuk regenerasi sel kulit. Untuk menggunakannya, parut kulit jeruk lalu haluskan dengan air, hingga berbentuk seperti pasta. Setelah itu, oleskan ke kulit dan diamkan selama 10 menit, lalu cuci wajah hingga bersih dengan air bersih.