BLITAR KAB – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Blitar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke- IX MUI Kabupaten Blitar yang dibuka langsung oleh Pjs Bupati Blitar Drs. Budi Santosa di Ruang Perdana Pemkab lama, Rabu (14/10/2020).
Turut hadir dalam Musda, Ketua MUI Jawa Timur KH. Abdusshomad, Ketua MUI Kabupaten Blitar, Ketua MUI Kecamatan se-Kabupaten Blitar, Ketua Ormas Islam, perwakilan Pondok Pesantren dan tokoh masyarakat..
Musda dalam rangka penyegaran pengurus untuk lima tahun ke depan yakni pemilihan ketua dan sekretaris umum MUI Kabupaten Blitar ini, diharapkan MUI Kabupaten Blitar lebih berperan dalam membantu pemerintah.
Kekuatan di negeri ini, Kata Ketua MUI Jatim KH. Abdusshomad, adalah kerjasama yang baik antara Ulama dan Umaroh.
“Karena sama-sama pemimpin, kalau umaroh kepemimpinan formal, kalau ulama pemimpin untuk masyarakat yang tidak pernah pensiun, pembangunan fisik dan moral harus seiring. Harapannya Kabupaten Blitar lebih baik,” ungkap KH. Abdusshomad.