BLITAR KAB – Kabar baik datang dari Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Blitar. Kemarin hari Kamis (10/12/2020), Disnakkan menerima penghargaan dari Sekretaris Daerah Jawa Timur sebagai terbaik kedua dalam hal penghasil PAD (Pendapatan Asli Daerah) Produk Asal Hewan baik Produk Pangan Asal Hewan maupun Produk Non Pangan Asal Hewan.
Sekretaris Disnakkan Kabupaten Blitar Yudha Satya Wardhana mengatakan, PAD Produk Asal Hewan ini masuk dalam PAD yang dikelola Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Adapun di tahun 2020 ini PAD Produk Asal Hewan yang dihasilkan Kabupaten Blitar sebanyak Rp 765.357.500.
“Penghargaan diserahkan di Malang, diterima langsung oleh Bapak Kepala Disnakkan Kabupaten Blitar drh Adi Andaka,” tuturnya, Jumat (11/12/2020).
“Kita mendorong peternak untuk memproduksi ternak sebanyak-banyaknya. Hasilnya populasi unggas, kambing, sapi, di daerah kita cukup tinggi. Kondisi membuat PAD Produk Asal Hewan kita juga menjadi cukup tinggi, PAD ini kita setorkan ke Pemprov Jatim,” imbuhnya.