Dekranasda Kabupaten Blitar Siap Bantu UMKM Lakukan Ekspor

BLITAR KAB – Kamis (23/9) Ketua Dekranasda Kabupaten Blitar, H. Zaenal Arifin bersama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan melakukan kunjungan ke tiga tempat produk UMKM.
Yang pertama UMKM gula kelapa di Desa Gledug, Sanankulon dengan harapan gula kelapa bisa diekspor nantinya. Menurut Zaenal Arifin, nantinya akan dikoordinasikan dengan dinas terkait dan dilakukan bimbingan teknis.
Kunjungan selanjutnya ke UMKM sambel pecel di Desa Jajar, Talun dalam rangka membantu proses packaging dan izin. Ketiga, pengrajin bambu untuk tusuk sate di Desa Tapak Rejo, Kesamben. Dekranasda akan membantu dalam penjualan dan ekspor.
“Selanjutnya akan diadakan pelatihan untuk UMKM, ini akan membantu UMKM untuk semangat kembali melakukan produksi dan penjualan dengan menggandeng Disperindag dan Diskopum untuk membantu UMKM”, tuturnya.

Check Also

Menggali Lebih Dalam tentang Dogmatis: Apa Itu dan Bagaimana Ini Memengaruhi Pikiran Manusia?

Dogmatis adalah istilah yang sering digunakan untuk menggambarkan sikap atau keyakinan yang keras kepala dan …