PEMKAB BLITAR– Bupati Blitar Rini Syarifah bersama Ketua Dekranasda didampingi Kepala OPD meninjau salah satu desa yang mengembangkan wisata Desa Minggirsari, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, Rabu (2/2/2022).
Mak Rini banyak memberikan motivasi kepada pelaku UMKM dan pelaku wisata di Desa Minggirsari. Sebab, UMKM di Desa Minggirsari mulai menggeliat diantaranya produk olahan makanan dan minuman yang ditekuni oleh warga setempat.
Selain produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), OVOP juga mendorong geliat industri pariwisata.
“Potensi Desa Minggirsari cukup bagus. Saya mendorong kepada pelaku UMKM di Desa Minggirsari agar terus mengembangkan produk. UMKM adalah salah satu elemen penting dalam memajukan perekonomian daerah,” ujarnya.
Tak hanya itu, Desa Minggirsari juga menggerakkan perekonomian rakyat melalui sektor pariwisata yaitu wisata Ngeli ban Minggirsari.
“Wisata Ngeli ban ini bagus sekali. Saya optimis jika dikelola secara professional wisata ini akan bisa menjadi ikon Kabupaten Blitar dan mengangkat perekonomian masyarakat. Tadi saya sempat berbincang dengan pelaku wisata di Desa Minggirsari, mereka menyampaikan wisata Ngeli ban ini belum ada ijinya. Saya minta agar ijin pengelolaan wisata segera diurus ke dinas terkait, kami dari pemerintah daerah akan mendampingi,” bebernya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar Izul Marom juga meninjau Desa Jatinom Kecamatan Kanigoro. Izul mendorong seluruh pelaku UMKM agar segera mengurus surat izin usaha, sehingga produknya dapat dipasarkan secara luas.