Tanggulangi Longsor di Blitar Selatan, Pemkab Blitar Serahkan 25 Ribu Tanaman Rumput Vetiver

BLITAR KAB – Pemerintah Kabupaten Blitar menyerahkan 25 ribu tanaman rumput Vetiver di Blitar Selatan Desa Binangun Kecamatan Binangun.

Penanaman rumput Vetiver secara simbolis dilakukan oleh Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah didampingi Kepala Bakorwil Malang, Kepala BPBD Kabupaten Blitar dan Kepala DLD Kabupaten Blitar, Senin (20/3/2023).

Mak Rini mengatakan, penanam rumput Vetiver ini sebagai upaya menanggulangi longsor di Blitar Selatan yang memang rawan terjadinya tanah gerak dan longsor.

“Ini sebagai bentuk ikhtiar kita, tanaman Vetiver tersebut ditanam di tebing –tebing tinggi  yang berada disamping pemukiman warga desa sebagai upaya mitigasi bencana tanah longsor dikemudian hari,” tuturnya.

“Semoga tidak ada lagi bencana, ini merupakan penanganan bencana jangka panjang dengan gerakan menanam. Saya berharap, Kabupaten Blitar lebih hijau lagi dan kita sampaikan secara masif kepada generasi penerus untuk cinta menanam,” sambungnya.

Sebagai informasi, Pemkab Blitar tidak hanya memberikan tanaman rumput Vetiver, namun juga tanaman Sirsak, Nangka, dan Trembesi.

Check Also

Maksud dari Kata Informatif Adalah

Apakah Anda pernah bertanya-tanya apa maksud dari kata informatif? Mungkin Anda sering mendengar kata ini …