Setiap orang pasti menginginkan mempunyai gigi putih dan sehat. Namun, tak jarang orang memiliki banyak uang untuk memutihkan giginya ke dokter maupun sekedar membeli cairan pemutih gigi.
Eits, jangan galau dulu, karena masih ada banyak cara untuk mendapatkan gigi putih sehat dan bersih yang diperoleh dengan harga yang murah. Seperti yang diulas dari laman Boldsky pada (14/06/2012) bahwa ternyata makanan keju Cheddar efektif untuk membantu membersihkan dan memutihkan gigi.
Keju diketahui dapat menjadi pasta gigi alami terhadap seseorang, disamping itu Keju cheddar merupakan makanan terbaik yang bida digunakan untuk membersihkan gigi. Rasa masam di keju mampu melawan plak dengan baik, mengeluarkan makanan dari sela-sela gigi serta dipercaya dapat mempertahankan pH di dalam mulut. Tidak hanya itu, kandungan fosfor dan kalsium pada keju juga berguna dalam pembentukan enamel gigi.
Keju dapat meningkatkan sekresi air liur di mulut yang berfungsi untuk membersihkan permukaan gigi dari sisa-sia makanan, mengurangi bau mulut, membasmi kuman serta menjaga keseimbangan pH untuk menghilangkan asam yang dapat memicu rusaknya gigi. Oleh karena itu, mulai sekarang jangan ragu lagi untuk mengonsumsi keju dengan bijak.