Vitamin C, Efektif Cegah Asam Urat

Vitamin C tak hanya dapat membantu menyembuhkan sariawan saja, dalam penelitian terbaru diketahui bahwa vitamin yang banyak terkandung pada buah jeruk ini mampu memberikan efek mencegah asam urat untuk pria.

Asam urat sering kali menghampiri laki-laki, pada umumnya terkait dengan obesitas, usia, hipertensi, kebiasaan minum alkohol dan gaya hidup tak sehat yang kesemuanya faktor-faktor pencetus munculnya gangguan kesehatan asam urat.

Dari hasil penelitian Health Professionals Follow-up Study dari American College of Rheumatology yang dipublikasikan pada Archives of Internal Medicine diketahui bahwa di setiap kenaikkan 500 miligram asupan vitamin C efektif untuk menurunkan risiko asam urat hingga 17 persen.

Disamping itu, asupan vitamin ini juga bisa mengurangi rasa sakit peradangan yang disebabkan oleh asam urat.

Ketika tim peneliti fokus terhadap suplemen vitamin C, diketahui hasilnya sangat mengejutkan. Bagaimana tidak, mereka (pria) yang mengonsumsi 1.000-1.499 miligram vitamin C setiap harinya mengalami penurunan risiko asam urat hingga 45 persen.

Meski Vitamin C memberikan dampak yang positif, namun jika dikonsumsi berlebihan / dalam dosis yang tinggi juga bisa menimbulkan efek samping seperti diare dan sakit perut.

Check Also

Resep Kopi Ajaib Berikut Dapat Kurangi Resiko Kanker Kulit

Dalam sebuah penelitian terbaru diketahui bahwa minum 4 cangkir kopi sehari mampu mengurangi risiko terkena …