Bumi Dalam Bahaya, Bekuan Es di Alaska terus mencair

Dunia – Sebuah pengamatan terbaru menunjukkan bahwa pada kurun waktu 20 tahun terakhir jumlah es di Alaska terus semakin menurun. Data tersebut diperoleh dari sebuah satelit radar yang mengitari beberapa kawasan bumi guna memantau situasi.

Pemanasan global atau yang biasa disebut dengan global warming kemungkinan besar jadi penyebabnya. Yang memprihatinkan lagi, ilmuwan mengungkapkan bahwa kondisi tersebut bakal terus berlanjut hingga di tahun-tahun mendatang.

Seperti yang Diwartakan dari laman Softpedia (3/2/2014) bahwa hasil pemantauan dan pengamatan juga mengungkapkan jika penurunan danau es ini adalah akibat langsung dari perubahan iklim serta pergeseran kecil lainnya terkait habitat dan ekosistem di seluruh dunia.

Apabila hal tersebut terus terjadi, maka bukan tidak menutup kemungkinan bumi bakal merasakan akibatnya. Suhu bumi kian hari kian meningkat drastis. Otomatis, udara juga terasa panas dan semakin panas dari tahun ke tahun.

Sejumlah wilayah di penjuru dunia telah merasakan suhu ekstrem yang tidak wajar. Jika tidak segera diatasi dan ditanggulangi, maka pemanasan global akan benar-benar menghantui penduduk bumi.

Check Also

Penghargaan Top Digital Awards 2023

Pemerintah Kabupaten Blitar menerima penghargaan Top Digital Awards 2023

Pemerintah Kabupaten Blitar menerima penghargaan Top Digital Awards 2023 dari It Works pada Senin, 4 …