Sulit Minum Air Putih? Yuk Simak Tipsnya

Bagi Sebagian orang, minum air putih sulit dilakukan. Kebanyakan tidak suka karena rasa yang hambar, tidak beraroma, atau kadang mual menjadi alasan malas atau kurang mengonsumsi air putih.

Untuk mendapatkan manfaat minum air putih dan meningkatkan konsumsi air putih dan tidak dehidrasi, diperlukan trik agar konsumsi air putih bisa meningkat. Berikut tips untuk meningkatkan konsumsi air putih:

  • Menambahkan potongan buah dalam air – Dengan menambahkan potongan buah air minum kita akan terasa segar, beraroma, dan sedikit terasa buah. Air dengan potongan buah ini biasa disebut juga infuse water. Beberapa buah yang sering digunakan diantaranya mentimun, lemon, jeruk, dan sebaginya.
  • Mulailah harimu dengan segelas air putih di pagi hari – Mulailan mendisiplikan diri mengonsumsi air putih sejak bangun pagi. Konsumsilah satu gelas air putih setelah bangun tidur.
  • Gunakan botol yang kamu suka – Untuk meningkatkan motivasi minum air putih, gunakan botol atau gelas kesukaanmu. Selalu ingat manfaat minum air yang cukup dan dampaknya kalau kita dehidrasi.
  • Hitunglah berapa banyak air putih yang telah kamu minum – Selalu hitung berapa banyak air putih yang telah kamu minum, apakah sudah memenuhi standar kebutuhan atau belum. Jika belum, ingatlah akan manfaat minum air putih yang cukup dan dampaknya kalau dehidrasi.
  • Letakkan botol air minum ditempat-tempat yang mudah diakses – Sediakan selalu botol atau gelas air minum ditempat-tempat yang biasa kamu lihat, seperti di kantor, di dalam mobil, sebelah tempat tidur, atau dimanapun kamu mudah menjangkaunya.
  • Gunakan aplikasi pengingat air minum – Unduh dan install aplikasi pengingat air minum di gadgetmu. Dengan aplikasi ini, kita bisa membuat jadwal atau pengingat untuk minum air putih.

Demikian tips untuk meningkatkan konsumsi air minum anda, semoga bermanfaat.

Check Also

Yuk Simak 8 Khasiat Cuka Apel untuk Kesehatan dan Wajah Kamu

Cuka apel merupakan minuman herbal yang serba guna dan disebut-sebut memiliki khasiat yang baik untuk …