Volkswagen, Bakal Produksi Taigun

Volkswagen produsen mobil tangguh ini tak lama lagi dikabarkan bakal segera memproduksi Taigun.

Taigun adalah jenis kendaraan crossover yang bakal mengusung desain kompak serta mengambil platform NSF (New Small Family).

Taigun dikabarkan segera dirilis perdana di sejumlah negara seperti India, Inggris serta negara-negara di bagian Amerika Selatan.

Volkswagen Taigun bakal memiliki dapurpacu mesin 1,0 liter tiga silinder yang sudah didukung dengan turbocharged dan fuel injection. Tak ketinggalan pula mode transmisi manual hingga enam kecepatan. Sudah tak diragukan lagi jika Taigun mampu menyemburkan daya hingga 110 hp ke roda bagian depan.

Diwartakan dari laman Auto Express, Rabu (24/4/2013) bahwa mesin Taigun mampu berakselerasi hingga 0-100 kpj hanya dalam 9,2 detik serta menawarkan kecepatan maksimal 185 kpj.

Mobil bernama Taigun ini kabarnya segera diluncurkan pada tahun 2014, dimana mobil tersebut juga bakal menduduki posisi di bawah Tiguan.