Apple Kembangkan Sistem Penghemat Baterai?

Apple dikabarkan kini tengah mempersiapkan sebuah sistem yang bakal menjadi jawaban atas masalah baterai boros diranah smartphone.

Diwartakan dari laman Techradar, Jumat (26/7/2013), sistem penghemat baterai ini nantinya akan mempelajari kebiasaan pengguna smartphone.

Tujuannya adalah untuk mempermudah dalam pengaturan konsumsi daya pada baterai sehingga mampu dimaksimalkan ketika pengguna membutuhkannya.

Sistem tersebut bakal memonitor hal-hal seperti di mana biasanya pengguna menggunakan data internet, lama pembicaraan telepon sehari-hari serta di mana lokasi selanjutnya pengguna dapat mengisi ulang daya baterai.

Apabila pengguna berada di lokasi yang terlalu jauh dari tempat biasanya ia melakukan pengisian ulang daya baterai, maka sistem tersebut segera menyesuaikan perangkat pengguna supaya tidak boros dalam penggunaan daya baterai.

Beberapa fitur yang nanti disesuaikan diantaranya layar, email serta fungsi-fungsi lain yang dapat menyedot daya besar.

Atas proyek ini, Apple pun telah mematenkan nama untuk sistem ini “Power Management for Electronic Devices”. Penasaran seperti apa kecanggihan sistem ini? kita tunggu saja kehadirannya.

Check Also

Twitter uji tombol Beli untuk para penggunanya

diwarta.com – Dalam waktu dekat seluruh pengguna jejaring social twitter dapat dipastikan akan bisa melakukan …