Smartwatch – Samsung Galaxy Gear yang telah lama ditunggu-tunggu akhirnya resmi diperkenalkan oleh produsen elektronik ternama, yakni Samsung Elektronics.
Melalui ajang IFA 2013 yang berlangsung di Berlin Samsung, akhirnya Galaxy Gear resmi meluncur.
Gadget elektronik yang disebut sebagai Smartwatch bersistem operasi Android ini mulai dipasarkan pada tanggal 25 September mendatang dengan harga yang ditawarkan sekitar 3 juta rupiah.
Diwartakan dari laman Theverge.com, Jumat (06/09/2013) Jam pintar ini dibekali dengan layar berukuran 1,63 inci Super AMOLED yang menawarkan resolusi 320×320.
Galaxy Gear, memiliki spesifikasi memori internal yang lapang, yakni 4GB. Selain itu, spesifikasi lain yang diusung adalah penggunaan prosesor single-core 800 MHz Exynos dan memori RAM 512.
Dengan Samsung Galaxy Gear dapat terhubung ke berbagai smartphone termasuk Samsung Galaxy dengan menggunakan wireless, sehingga bisa melakukan panggilan telepon serta menjalankan berbagai aplikasi jejaring sosial Twitter dan 70 aplikasi lainnya.
Menariknya, perangkat ini memiliki fitur kamera 1,9MP yang terletak pada tali jam. Selain itu juga tampilan dari jam pintar ini cukup fashionable yang hadir dengan enam pilihan warna.