Jam Pintar Qualcomm Hanya Dibandrol 4juta-an?

diwarta.com – Setelah diawali oleh Sony dan Samsung, pembuat jam tangan pintar atau smartwatch dipastikan segera bertambah lagi. Namun kali ini tidak berasal dari produsen ponsel namun perusahaan pembuat chip prosesor smartphone, Qualcomm.

Qualcomm, pemilik brand prosesor Snapdragon ini sudah mengkonfirmasi segera meluncurkan smartwatch buatannya pada tanggal 2 Desember. Sesuai isu sebelumnya bahwa nama smartwatch-nya pun memiliki sebutan Toq.

Seperti Galaxy Gear milik Samsung, smartwatch Toq ternyata juga tak sepenuhnya berjalan sendiri. Perangkat wearable ini akan berfungsi sebagai ‘kepanjangan tangan’ dari ponsel Android yang sudah menggunakan versi 4.0.3 keatas.

Untuk fungsi sendiri tidak jauh berbeda dengan Smartwatch Samsung Galaxy Gear, seperti menampilkan pesan yang masuk maupun fungsi serupa lainnya. Bedanya dengan Galaxy Gear adalah kalau Galxy Gear hanya dapat ditandem dengan Galaxy Note 3, sedangkan untuk pengguna smartwatch Toq bebas mengkoneksikannya dengan smartphone Android tipe apapun tanpa ada batasan dari merk produsennya.

Urusan harga, sepertinya tak jauh berbeda dengan Samsung Galaxy Gear. Seperti diwartakan dari Toms Hardware, Selasa (19/11/2013), smartwatch Toq diketahui bakal dibandrol pada harga mulai dari USD 349 atau sekitar Rp 4 juta.

Check Also

Twitter uji tombol Beli untuk para penggunanya

diwarta.com – Dalam waktu dekat seluruh pengguna jejaring social twitter dapat dipastikan akan bisa melakukan …