diwarta.com – Gear S2, smartwatch Samsung yang dusah didukung dengan penyimpanan 4 GB ini memiliki banyak fitur menarik.
Disamping mengalami perubahan pada modelnya, Samsung Gear S2 juga memiliki penambahan fitur tombol Home dan Back yang mudah digunakan untuk pengguna. Seperti diwartakan Uber Gizmo, smartwatch kali ini dibekali layar 1,2 inci yang memiliki resolusi 360 x 360 piksel pada ketajaman 302 PPI.
Menariknya, perangkat yang satu ini sudah mampu mengusung prosesor dual-core yang berkecepatan 1 GHz dan RAM 512 MB. Untuk memudahkan pengguna menyimpan musik, Samsung Gear S2 telah dilengkapi dengan media penyimpanan berkapasitas 4 GB.
Fitur unggulan Samsung Gear S2 adalah mampu memonitor denyut jantung, cuaca, kesehatan, suasana hati, dan masih banyak lagi.
Urusan sumber daya, baterai yang dibenamkan pada smartwatch ini mampu bertahan 2 hingga 3 hari. Untuk pengisian baterai, perangkat ini telah dibekali dengan pengisian nirkabel, sehingga pengguna lebih mudah untuk melakukan isi sumber daya.