Ayam geprek merupakan hidangan dengan bahan baku daging ayam segar yang digoreng dengan dibumbui resep-resep khusus mampu menyajikan rasa daging ayam yang krispi dan gurih. Penyajian ayam geprek sendiri pasti ditambahkan sambal dengan level kepedasan tersendiri, namun sebelum disajikan ayam goreng krispi tersebut dihancurkan dalam cobek hingga tulang-tulang ayam tersebut menjadi sedikit hancur. Berikut adalah 4 Fakta Fenomena Ayam Geprek
Ayam Geprek disukai banyak orang
Hal ini terlihat dari berbagai menu aplikasi-aplikasi online yang menjajikan pilihan ayam geprek dengan berbagai macam tipe. Hampir setiap penyedia menyajikan menu ayam geprek, bahkan hingga ada yang meramu ayam geprek dengan keju mozzarella.
Resep ayam geprek paling banyak dicari
Seperti diketahui bahwa, hidangan ayam geprek memang disukai banyak orang. Penyajian yang sederhana dan bisa dikatakan simple namun memiliki rasa yang tak kalah lezat. Tidak heran dalam mesin pencarian google, informasi tentang cara membuat ayam geprek maupun resep ayam geprek merupakan kata kunci paling banyak dicari, hal ini terlihat dari hasil pencarian ditemukan hingga sekitar 3.260.000
Banyak ayam geprek cepat saji
Bagi pecinta hidangan pedas, ayam geprek pasti sudah tak asing lagi ditelinga, hidangan yang satu ini biasanya disajikan dengan beberapa resep ayam geprek istimewa namun mudah dibuat. Meskipun cara pembuatan ayam geprek ini sangat mudah, namun kebanyakan penikmat sajian ini justru membelinya di warung makan cepat saji.
Cara membuat ayam geprek sangat mudah
Cara membuat ayam geprek sendiri bisa dbilang sangat mudah, bahan-bahan untuk menciptakan rasa khas pada sajian berbahan dasar ayam segar ini bisa didapatkan diberbagai warung-warung terdekat. Daging ayam yang sudah direndam rempah-rempah digoreng dengan campuran tepung yang menghasilkan gorengan ayam ini menjadi krispi. Ditambahkan sambal bawang pedas pada daging ayam krispi yang sudah digeprek / sedikit dihancurkan, untuk level kepedasan dapat disajikan sesuai selera.